Thursday, December 20, 2012

Biar Liburan Nyaman dan Sehat, Makanlah Cokelat dan Ubi!

Berencana liburan di rumah? Agar liburan jadi nyaman, saat belanja bahan makanan sebaiknya sedikit cermat. Pilih jenis yang bernutrisi yang membuat tubuh tetap ramping. Apa saja bahan makanan yang sebaiknya dikonsumsi selama liburan?

Menjaga kesehatan selama liburan sangatlah penting. Tidak hanya menjalankan diet tapi juga harus menjaga pola makan agar tetap sehat dan bugar. Tentu saja agar rencana bersantai bisa dinikmati sepenuhnya. Berikut lima jenis makanan sehat yang cocok dikonsumsi selama liburan.

img
Foto: Thinkstock



1. Ubi Jalar
Ubi jalar merupakan sumber betakaroten, vitamin C, serat dan potasium yang dapat meningkatkan energi. Bisa diolah dengan direbus, kukus, panggang atau bakar. Rasanya yang manis cocok jadi camilan sehat selama liburan.






img
Foto: Thinkstock


2. Eggnog
Minuman ini sering tersaji saat Natal. Pergelasnya mengandung 250 kalori dan 5 g lemak jenuh. Eggnog terbuat dari campuran susu, wine, room dan cognac. Karena mengandung susu dan telur cukup baik untuk menjaga stamina tubuh.






img
Foto: Thinkstock




3. Stawberry
Salah satu jenis buah berry ini kaya akan antioksidan. Selain itu juga diketahui rendah kalori, tinggi serat dan potasium. Buah strawberry juga bersifat antibakteri yang dapat mencegah infeksi saluran kemih.




img
Foto: Thinkstock


4. Cokelat
Menurut sebuah studi, makan sedikit cokelat akan membantu mengurangi jumlah kalori sebanyak 30 kalori per hari. Juga menurunkan tekanan darah untuk mencegah risiko penyakit jantung dan stroke.







img
Foto: Thinkstock
5. Buncis
Buncis juga bisa jadi pilihan makanan sehat dan murah saat liburan. Mengandung vitamin A, C dan K, mangan, serat, potasium, folat dan zat besi. Bisa diolah menjadi campuran sup atau jadi isian salad.









Sumber : http://food.detik.com

0 comments:

Post a Comment